KATAJATIM.COM, SURABAYA – Sebanyak 200 siswa SMA/SMK se Jawa Timur yang tergabung dalam 36 tim mengikuti Lomba Musikalisasi Puisi yang digelar Fakultas Sastra Universitas Dr. Soetomo (FS Unitomo) berkerja sama dengan Balai Bahasa Jatim.
Bertempat di Auditorium Ki. H. Moh Saleh, kegiatan ini dibuka langsung Kepala Unit Pelaksana Tugas (UPT) Bina Prestasi Peserta Didik Dinas Pendidikan Jatim, Indah Andayati.
“Musikalisasi puisi akan memberikan nuansa yang harmoni dan menyentuh hati, terlebih yang dibawakan oleh siswa SMA/SMK ini akan memberikan nuansa karya seni yang penuh semangat jiwa muda.” Ucapnya. Rabu, (15/08).
Indah menambahkan, kegiatan ini menjadi wadah bagi siswa dalam mengapresiasi karya seni. “Peserta lomba akan memiliki rasa kompetitif yang baik dalam mengekspresikan seni khususnya musikalisasi puisi”, imbuhnya.
Kepala Balai Mustaka mengatakan kegiatan ini menjadi inisiasi dalam menjaring Duta Bahasa. “Bersainglah secara sportif dalam kompetisi ini, kami akan memfasilitasi bagi pemenang untuk maju ke tingkat Nasional dalam Festival Musikalisasi Puisi dan menjadi Duta Bahasa”, ujarnya saat memberikan sambutan.
“Sangat bangga Unitomo bisa dipercaya menjadi tempat Penyelenggaraan Musikalisasi Puisi. Kami merasa terhormat, Balai Bahasa menggandeng FS Unitomo menggelar Musikalisasi Puisi, ini menjadi penyemangat dalam belajar sastra puisi. “ Ujar Dekan FS Unitomo Cicilia Tantri saat dimintai keterangan di sela kegiatan berlangsung.
Sementara itu, Ketua Pelaksana Musikalisasi Puisi Amin Mulyanto, mengatakan peserta diberikan 7 pilihan puisi dari penyair Jatim dan akan dinilai dari apresiasi puisi, komposisi musik, Keselarasan puisi dengan musik, ekspresi vokal serta penampilan membawakan puisi.
“Puisi yang kami sediakan ada unsur budaya lokal, hal ini untuk melestarikan potensi budaya lokal yang dieksplor dalam musikalisasi puisi.” Ujarnya.
Red : Arianto