Hidupkan Pergerakan Mahasiswa Dan Pemuda, Nostalgia Parlemen Jalanan Dirindukan

Peristiwa

KATAJATIM.COM | SURABAYA – Setelah bertemu dengan beberapa pihak mahasiswa Jawa Timur dan pemuda – pemudi yang merespon dan mendukung gerakan *Undangan Nostalgia*  memenuhi jalanan untuk menyampaikan beberapa gagasan untuk perbaikan bangsa Indonesia kedepan.

Koordiantor Lapangan M. Zainal Arifin mengatakan, agenda menyampaikan pendapat untuk menyuarakan beberapa kegelisahan rakyat sementara ditunda untuk beberapa hari kedepan (sedang adanya konsolidasi lebih lanjut untuk kordinasi dengan beberapa pihak yang ingin bergabung).

“Karena banyaknya respon dari beberapa element aktivis di Jawa Timur dirasa perlu mengadakan Konsolidasi lebih lanjut untuk memasifkan gerakan tersebut” Tegas pemuda asal Jombang tersebut saat ditemui pasca pertemuan. Senin, (17/09) dini hari.

Dalam memasifkan penyampaian aspirasi masih perlu memperbanyak titik penyampaian aspirasi agar penyampaian lebih maksimal.

“Gerakan bernostalgia memenuhi jalanan ini bertujuan untuk menyampaikan beberapa gagasan perbaikan bangsa Indonesia kedepan akan disampaikan dalam waktu dekat.” Ucap mantan Presiden BEM Unesa tersebut. (arianto)


Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *