Fasilitasi Peserta Tes CPNS di Jember yang Baru Operasi Caesar

Daerah Politik & Pemerintahan Trending Now

KataJatim.com – Jember-Kepala Kantor Regional II BKN Surabaya, Tauchid Djatmiko SH, M.Si. meninjau pelaksanaan tes CPNS yang berlangsung di Balai Serba Guna Kaliwates, Jum’at, 14 Desember 2018.

Peninjauan ini untuk memastikan pelayanan publik yang diberikan merupakan pelayanan yang terbaik dan berjalan dengan baik dan lancar.

“Tujuan yang pertama, jangan sampai peserta atau publik dirugikan,” jelasnya kepada wartawan di sela-sela pemantauan di BSG.

Pada hari terakhir ini ada peserta yang baru saja melahirkan dengan cara caesar. Menurutnya, kejadian ini tidak direncanakan oleh peserta.

Peristiwa semacam ini, lanjutnya, juga banyak terjadi di berbagai kota yang menyelenggarakan tes CPNS. Untuk itu, sudah ada ketentuan untuk memberikan toleransi.

Yakni memberikan kesempatan kepada peserta untuk mengerjakan soal di ambulance dengan sejumlah fasilitas agar bisa mengerjakan dengan senyaman mungkin.

“Sehingga yang bersangkutan bisa melaksanakan tes meskipun harus di ambulance, dan tidak mengganggu seleksi yang dijalaninya,” imbuhnya.

Tauchid Djatmiko juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada panitia di daerah yang telah menyiapkan segala sesuatunya untuk antisipasi dan memberikan pelayanan sebaik mungkin.

Lebih jauh ia menjelaskan, kunjungan ke Jember untuk memastikan penyelenggaraan SKB (seleksi kompetensi bidang) berjalan lancar, sukses, dan aman.

Selain itu untuk mengevaluasi dan meminta laporan koordinator di titik lokasi Jember sebagai bahan perbaikan atau evaluasi kedepannya.

Eva Nurmaidah, peserta yang baru saja melahirkan dengan cara caesar merasa bahagia bisa mengikuti tes seleksi CPNS ini.

Wanita asal Kecamatan Wuluhan ini mengajar di SDN Tegalwaru 04, dan mengikuti tes CPNS tahap kedua untuk formasi PGSD.

Eva mengaku semula merasa tidak mungkin mengikuti tes kedua, karena kondisinya yang baru saja menjalani operasi caesar. Namun, ia tetap menjalaninya.

“Ini adalah kesempatan yang terakhir, dengan semangat berusaha sekuat tenaga untuk tes kedua,” tuturnya.

Dengan menjaga kesehatan, sambil menunggu pelaksanaan tes, Eva saat di rumah sakit menggunakan waktunya untuk belajar. (*)


Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *