Pos Tiket Cemoro Lawang Kab. Probolinggo di Serbu Puluhan Supir Jeep Bromo, Diduga Fasilitas Tidak Mendukung

Daerah Hiburan & Musik Pengusaha Peristiwa Politik & Pemerintahan

Katajatim – Probolinggo – Beredar vidio supir jeep bromo  menyerbu pos pemeriksaan tiket masuk di kawasan Taman Nasional Bromo Tengger Semeru (TNBTS)

Nampak terlihat puluhan orang masuk ke sebuah gedung sembari berteriak dan mencari petugas yang berjaga di pos tiket Cemoro Lawang Desa Ngadisari Kecamatan Sukapura Probolinggo 

Dalam vidio,para supir jeep bromo protes atas kinerja petugas di pintu masuk Balai Besar Taman Nasional Bromo Tengger Semeru (BB-TNBTS) yang terkesan lama dalam pengecekan tiket dengan cara memindai tiket online scan barcode pengunjung

Mohammad Andi (28) salah satu supir jeep asal kecamatan lumbang menyebut,petugas scan barcode hanya satu orang,sedangkan antrian jeep ratusan membuat antrian panjang selama empat jam dari depan hotel jiwa jawa hingga pintu masuk (TNBTS) Bromo.

“Banyak supir jeep yang di komplain para wisatawan karna telat melihat sunrise padahal sudah berangkat pukul 01.00 Wib untuk ngantri,pukul 05.00 baru bisa masuk kawasan wisata bromo”ucap Andi sapaan akrab nya Minggu (4/5/2025)

Ia juga kecewa dengan tarif tiket masuk wisata bromo naik,namun fasilitas tidak mendukung,seharus nya tarif tiket naik fasilitas seperti toilet di sediakan karna itu termasuk kebutuhan wisatawan

Dikonfirmasi Kepala Bagian Tata Usaha BB TNBTS Septi Eka Wardhani mengatakan,nanti akan kami sampaikan informasi nya,sampai sejauh ini pihak BB TNabTS  tidak bisa memberikan penjelasan terkait keributan yang terjadi di pos pengecekan tiket masuk Probolinggo.(Tim)


Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *