Trabas Media Group Bagikan Ribuan Takjil Kepada Abang Becak Dan Pengendara

Daerah

Katajatim – Probolinggo- Bulan suci Ramadhan adalah bulan penuh rahmat, penuh barokah serta penuh ampunan. Saat momentum tersebut selalu dimanfaatkan oleh kaum muslimin Ramadan selalu berbagi terhadap sesama.

Puluhan wartawan yang tergabung dalam Trabas Media Group (Komunitas Jurnalis Tapal Kuda) berbagi takjil untuk para pengendara di pertigaan Pajarakan, Jalan Raya Pantura, Desa Sukokerto, Pajarakan, Kabupaten Probolinggo Jawa Timur Sabtu, (8/4/23).

Para wartawan yang sehari-hari melakukan aktifitas peliputan di wilayah Kabupaten Probolinggo, melakukan aksi bagi-bagi takjil menjelang buka puasa sekitar pukul 16.30 WIB.

Ketua Koordinator Trabas Media Group Syahrony mengatakan,” momentum ‘Ramadhan’ seyogyanya dapat digunakan untuk saling berbagi, tak peduli profesi ataupun strata di lingkungannya, termasuk para jurnalis.

“Berbagi takjil ini adalah wujud kepedulian kita. Niatan kita tulus untuk bisa berbagi kepada sesama di bulan suci yang mulia. Jangan melihat nilainya tapi kami berharap manfaatnya bagi pengendara yang mungkin sulit untuk berbuka tepat waktu di tempat tujuannya,” ujar Syahrony

“Sekitar 1000 paket takjil yang ikut serta kepada warga di jalan.Dan sebanyak 1000 paket tersebut ludes dibawa hanya dalam waktu jam.Ia pun mengajak umat muslim untuk memanfaatkan bulan Ramadhan yang penuh berkah dengan perbanyak komunitas dengan membantu sesama saudara yang membutuhkan bantuan,”paparnya Syahrony

“Mari kita dukung terus kegiatan bagi-bagi takjil ini yg merupakan kegiatan positif. Saling berkolaborasi, berlomba-lomba dalam berbuat kebaikan dan berbagi untuk masyarakat Kabupaten Probolinggo dan sekitarnya,” tegas Syahrony

Diharapkan dengan terlaksananya aksi bagi-bagi takjil ini, dapat melatih semangat dan motivasi saling berbagai kepada sesama dan mendapat keberkahan di bulan suci Ramadhan.

“Ini momen yang tepat, dimana setiap amal baik sekecil apapun oleh allah akan dilipat gandakan. Saya ajakan kepada teman-teman untuk berbagi kepada sesama, khususnya kepada yang membutuhkan, ”ujarnya Syahrony

Alhamdulilah kegiatan bagi-bagi takjil ini sukses, Semoga kegiatan bagi takjil ini bisa bermanfaat kepada orang yang menerima. Walaupun paket yang kami bagikan sangat sederhana, namun niat kami yang tulus untuk berbagi momen bulan Ramadhan yang penuh berkah ini, ”pungkasnya Syahrony.(SR)


Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *