Gelar Diskusi Publik, Forum IDeA Hadirkan Prof Zainuddin Maliki

Daerah Organisasi Pengabdian Trending Now

KataJatim.com – LAMONGAN, Forum IDeA (Inisiasi Desa dan Agraria) menggelar Diskusi Publik di aula Dinas Tanaman Pangan, Holtikultura, dan Perkebunan Kabupaten Lamongan, Sabtu (4-01-2020) sore ini.

Forum diskusi yang dihadiri oleh seluruh elemen masyarkat di Kabupaten Lamongan mulai dari praktisi, akademisi, sampai pegiat lingkungan dan desa ini mengangkat tema menakar sumber daya manusia (SDM) pemerintahan desa.

Dalam kesempatan tersebut, Fauzin, S.H., LL.M selaku pimpinan umum Forum IDeA mengatakan bahwa forum diskusi kali ini bertujuan untuk mengelaborasi capaian implementasi UU Desa No 6 Tahun 2014 yang telah berjalan selama 5 tahun terakhir.

“Sampai hari ini kita mesti selalu mengevaluasi capaian program dana desa yang telah berjalan agar tercapai sesuai tujuan sebagaimana nawacita Presiden”. kata Fauzin.

Sementara itu, program dana desa dinilai telah memberikan dampak yang positif terhadap desa selama 5 tahun terkahir. Hal ini disampaikan oleh H Hizbullah Huda, S.Pdi selaku narasumber dalam diskusi tersebut.

Ia juga mengatakan, selama 5 tahun terkahir sejak program dana desa dilaksanakan, sekarang sudah tidak ada lagi desa sangat tertinggal di Lamongan. Sebaliknya, justru telah ada 11 Desa Mandiri per tahun 2019 ini.

“Dulu sebelum adanya UU Desa ini, desa hanya dianggap sebagai objek dari proses pembangunan. Namun sekarang desa telah berubah menjadi subjek dari pembangunan”. Ucap pria yang menjabat sebagai Tenaga Ahli Pendamping Desa kabupaten Lamongan ini

Selain itu, turut hadir juga sebagai narasumber dalam diskusi tersebut adalah Prof. Dr. Zainudin Maliki, MSi selaku Anggota Komisi X DPR RI Fraksi PAN.

Dalam diskusi tersebut beliau menjelaskan secara makro tantangan Indonesia ke depan dalam hal ekonomi, investasi, dan lapangan pekerjaan.

Untuk menghadapi tantangan tersebut dibutuhkan pemimpin yang berkualitas sebagai bagian dari peningkatan kualitas SDM Pemerintahan Desa.

“Kita perlu pemimpin yang berkualitas untuk memajukan daerah termasuk desa, yaitu pemimpin yang pemikir dan pemberi solusi, memiliki jiwa Leadership and entrepreneur, kreatif dan dapat dipercaya”. Jelas Prof. Dr. Zainudin Maliki, MSi

Oleh sebab itu, dalam kesempatan tersebut beliau berpesan agar seluruh elemen fokus pada pendidikan dalam rangka meningkatkan kualitas SDM masyarakat (tok/red).


Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *