Silaturahmi Eksekutif dan Legeslatif Beri Peran Optimal untuk Kesejahteraan Rakyat

Daerah Politik & Pemerintahan Trending Now

KataJatim.com – MADIUN – Jalannya pemerintahan tak terlepas dari peran eksekutif dan legislatif. Tak heran, jalinan keduanya harus baik untuk menghasilkan pemerintahan yang juga baik. Hal itu tak mungkin dapat terwujud tanpa adanya silaturahmi. Upaya menjalin silaturahmi dan mempererat persaudaraan terus dilakukan.

Seperti yang terlihat di Kantor DPRD Kota Madiun, Kamis (22/8) malam. Silaturahmi antara pejabat eksekutif dan legislatif serta Forpimda mengemuka. Menariknya, kegiatan juga dihadiri wakil rakyat terpilih gelaran Pileg 2019, April lalu. Hal itu sengaja untuk semakin memperkuat jalinan silaturahmi anggota dewan lama maupun yang akan menjabat nanti.

“Dalam perjalanan lima tahun terakhir, tentunya banyak suka dan duka. Karenanya, mewakili teman-teman anggota DPRD saya mengucapkan terima kasih dan sekaligus memohon maaf setiap kesalahan yang sengaja maupun dan tidak,” kata Ketua DPRD Kota Madiun Istono.

Istono menambahkan banyak produk hukum yang telah diselesaikan wakil rakyat lima tahun terakhir. Setidaknya terdapat 10 perda inisiatif dan belasan lain perda yang diusulkan eksekutif. Semuanya dapat diselesaikan dengan tepat waktu. Belum lagi, fungsi anggaran dan pengawasan yang juga dilaksanakan dengan baik. Istono berharap apa yang sudah dilakukan itu memberikan manfaat yang optimal bagi kesejahteraan masyarakat Kota Madiun.

“Kepada teman-teman yang baru, selamat datang. Selamat bertugas sesuai dengan yang dicita-citakan dulu,” imbuhnya sembari menyebut ada 19 wajah baru dalam formasi anggota dewan periode 2019-2024.

Walikota Madiun Maidi mengucapkan banyak terima kasih kepada anggota dewan yang sebentar lagi purna tugas. Tanpa peran wakil rakyat tersebut pemerintahan tak akan berjalan baik. Namun, dalam perjalanan tentu muncul gesekan-gesekan. Hal itu wajar mengingat jalannya pemerintahan tentu mengemuka dinamika. Namun, tidak perlu disikapi berlebih mengingat gesekan bertujuan baik. Demi kesejahteraan masyarakat.

“Dinamika itu baik. Itu membuktikan fungsi kontrol anggota dewan berjalan baik. Yang terpenting tujuannya demi mensejahterakan masyarakat,” ungkapnya.

Walikota juga mengucapkan selamat datang bagi anggota dewan terpilih. Walikota berharap tugas sebagai wakil rakyat dapat dijalankan dengan optimal. Apalagi, dewan memiliki kantor baru yang super megah. Berada di tengah areal persawahan yang memiliki udara segar. Semoga ini juga menambah spirit tersendiri bagi anggota dewan nanti.

“Setiap yang dikerjakan tidak terlepas dari aturan. Komandannya adalah aturan. Selamat bertugas demi Kota Madiun yang lebih baik ke depannya,” pungkasnya. hm


Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *